Pengantar Dunia Penyiaran - OB VAN (outside Broadcast-van) ( BSI SEMESTER 1 2017)

Wednesday, February 22, 2017

Pengantar Dunia Penyiaran - OB VAN (outside Broadcast-van) ( BSI SEMESTER 1 2017)


OB VAN
(outside Broadcast-van)

PENGERTIAN OB VAN
Selain siaran dari stasiun televisi, kita pun mengenal siaran dari luar studio (Outside Broadcast/OB), yang artinya :
• Siaran/pembuatan paket siaran dilakukan di luar studio yang ada, misalnya dari tempat upacara berlangsung, studio alam, stadion olah raga dan lain-lain. OB Van adalah kelengkapan standart satu stasiun penyiaran yang berfungsi untuk melakukan proses produksi di luar studio (out door) di dalam van ini diinstal segala peralatan produksi seperti halnya stasiun penyiaran hanya saja tanpa
unit pemancar

News Van
Karena sifat dari program news atau berita yang salah satunya adalah kecepatan maka desain news –van harus memenuhi syarat mobilitas yang tinggi, diantaranya mempunyai ukuran
nyang relatif kecil dan ramping. Untuk memberikan sifat kecepatan penayangan dari materi news maka news-van dilengkapi juga dengan peralatan Up-Link ke satelit .

Keterangan Gambar I
1. Reporter televisi mewawancarai seorang atlet yang sedang diambil gambarnya oleh juru kamera televisi. Sinyal gambar atlet dikirim ke OB-Van dengan kabel/ serat optik, sedangkan suara atlet dikirim ke OB-Van dengan wireless.

2. Di dalam sub control dan master control OB-Van, suara maupun gambar disempurnakan, lalu dikirim ke master control stasiun penyiaran melalui field pick up.

3. Sinyal suaran dan gambar ini lalu dikirim ke TX (pemancar) untuk dipancarkan dengan frekuensi VHF atau UHF.

4.Pancaran ini diterima oleh sistem antene di rumah-rumah pemilik pesawat televisi untuk diteruskan ke pesawat televisi. Di dalam pesawat televisi, sinyal gambar atlet diubah kembali menjadi gambar atlet dalam CRT, sedangkan sinyal suara di dalam audio/loudspeaker diubah menjadi suara kembali.

5.Pengarah acara dalam program seperti ini berada di OB-Van dan memberikan perintah-perintah
kepada reporter melalui saluran wireless.
6.Field pick up selalu sepasang, yang berfungsi baik mengirim maupun menerima sinyal televisi.


PERLENGKAPAN OB-VAN
• Siaran di luar studio biasanya dilakukan dengan OB-Van atau Mobile Production Unit/MPU, mempunyai beberapa perlengkapan yaitu :
- OB-Van ini mempunyai peralatan kamera elektronik minimal tiga buah, ruang kontrol, generator dan peralatan lainnya untuk keperluan produksi.

- Dari lokasi ini dipasang Microwave/FPU untuk mengirim signal dari lokasi ke stasiun televisi dan selanjutnya dari stasiun televisi dipancarkan.

OB-VAN UNTUK RADIO
• OB-VAN untuk radio bisa hanya menggunakan mobil van kecil saja, karena perlengkapannya yang tidak terlalu kompleks seperti OB-Van untuk televisi.

Perlengkapan OB-Van untuk radio sebagai berikut :
1. Pemakaian benda-benda dapat disertakan seperti, air condition, peralatan akustik, pak beteray untuk operasi tanpa power supply luar, inverter DC-ke DC atau DC ke AC, tiang antar teleskopik, telepon radio, penerima non udara, gulungan kabel dan tempat penyimpanan.

2. Peralatan suara meliputi mixer suara dengan masukan dan keluaran yang cukup untuk beberapa
mikropon, tape dekoder yang ringkas (kompak), mesin protable. Juga ada fasilitas monitor, talk back dan komunikasi interpersonal. Untuk penghubung diperlukan amplifier, dan equalizer. Untuk
penghubung tanpa kabel akan ada transmiter receiver.

3.Intercom layak mendapat perhatian khusus, untuk reporter yang sering bergerak tanpa kabel diperlukan, dapat berupa sistim pemanggilan walkie-talkie, atau sistim yang lebih rumit. CTA Cue System dari Comrex dirancang secara khusus untuk awak Radio ENG. Beberapa pembuat kendaraan pengumpul berita radio ialah Audix, Midwest dan standard telephone dan Radio.




0 komentar :

Post a Comment